Menjadi Lembaga Keuangan Syari'ah Yang Maju, Profesional dan Mensejahterakan Anggota

Laman

Kamis, 24 September 2015

Simpanan QURBAN

Simpanan Qurban KSPPS ANDA
Simpanan terprogram yang diperuntukkan kepada anggota untuk memberikan kemudahan dalam merencanakan pengeluaran pada waktu pelaksanaan Ibadah Qurban.

Fasilitas Simpanan Idul Qurban
  • Menggunakan Akad Wadiah Yad Dhamanah dimana si penerima titipan (KSPPS ANDA) dapat memanfaatkan barang titipan tersebut dengan seizin pemiliknya dan menjamin untuk mengembalikan titipan tersebut secara utuh sesuai dengan perjanjian yang telah disepakati.
  • Jangka waktu pembukaan rekening yang fleksibel yang bisa dipilih antara 3 bulan sampai 12 atau jangka waktu pengambilan minimal  bulan sebelum Idul Qurban.
  • Memperoleh buku Simpanan Qurban dari KSPPS ANDA
  • Mendapatkan bagi hasil sesuai nisbah
  • Setoran dan penarikan simpanan bisa langsung dilakukan di kantor layanan KSPPS ANDA, di rumah maupun di tempat usaha.
Persyaratan dan Ketentuan Pembukaan Produk Simpanan Idul Qurban
  • Menjadi Anggota KSPPS ANDA dengan setoran Pokok Rp. 25.000,-
  • Jumlah setoran dan jangka waktu sesuai dengan kesepakatan
  • Minimal Saldo pembukaan Rp.100.000,- 
  • Pengambilan hanya 1 kali
  • Bisa diwujudkan dalam bentuk Hewan Qurban
  • Hanya bisa diambil 2 minggu sebelum Raya Idul Qurban
 Perorangan
  • Mengisi formulir permohonan
  • Menyerahkan fotokopi Identitas KTP yang masih berlaku
Lembaga/Instansi/Perusahaan
  • Mengisi formulir permohonan
  • Fotocopy KTP dari Pengurus Badan Usaha atau yang dikuasakannya
  • Fotokopi Akta Pendirian/Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga beserta perubahannya (jika ada),
  • NPWP
  • Fotokopi Surat Ijin Usaha Perdagangan (SIUP)
  • Fotokopi Tanda Daftar Perusahaan (TDP)
  • Surat Kuasa Asli untuk Pembukaan Rekening Simpanan Berjangka yang ditandatangani oleh Pemberi Kuasa dan Pemegang Kuasa ditandatangani diatas materai.
  • Materai 2 buah @Rp.10.000,-

Rabu, 23 September 2015

AGENDA BAITUL MAAL





Baitul Maal BMT ANDA, Insya Alloh akan melaksanakan Kegiatan berupa Pemberian Bantuan Air bersih untuk Warga Kec. Juwangi Kab. Boyolali.
Agenda ini rencananya akan di laksanakan besok :
Hari : Sabtu, 26 September 2015
Waktu : Pukul 10. 00 WIB sampai Selesai
Dalam kesempatan ini akan di berikan 2 tangki air bersih berkapasaitas masing-masing 6.000 liter

Senin, 21 September 2015

CONTACT US

Kantor Pusat :
Jl. Merak No. 90 Mangunsari Sidomukti Salatiga – 50721
Telp. (0298) 314 345

Kantor Ampel :
Jl. Raya Ampel – Salatiga KM. 0.5 Ampel Boyolali
HP. 085 712 798 108

Kantor Karanggede :
Jl. Prawiro Digdoyo Pasar Karanggede Boyolali
Telp. (0298) 610 505

Kantor Ambarawa :
Jl. Pemuda No. 157-A Pojoksari Ambarawa
HP. 085 747 480 583

Kantor Juwangi :
Jl. Raya Juwangi Godong KM. 1 Juwangi Boyolali
HP. 081 575 833 603

Kantor Sunggingan :
Komplek Pasar Sunggingan Boyolali
HP. 085 629 849 27

PROFILE COMPANY

Kantor Pusat KJKS BMT ANDA
PROFILE COMPANY KJKS BMT ANDA
 
Amanah, Nikmat, Dunia Akhirat menjadi landasan pendirian Koperasi Jasa Keuangan Syariah BMT ANDA agar bisa melayani seluruh lapisan masyarakat dalam pengelolaan keuangan yang sesuai dengan prinsip-prinsip Syari’ah. Berawal dari komitmen para pendiri Koperasi Jasa Keuangan Syariah BMT ANDA untuk tetap konsisten memegang amanah dalam mengelola keuangan para Anggota Koperasi Jasa Keuangan Syariah BMT ANDA, kami mampu bangkit dan berkembang menjadi Koperasi Jasa Keuangan Syariah terdepan dalam melayani segenap lapisan masyarakat. Dengan menjunjung tinggi profesionalisme dalam penerapan prinsip-prinsip Syariah, Koperasi Jasa Keuangan Syariah BMT ANDA siap menjadi mitra bisnis terpercaya dalam pengelolaan keuangan anda.
Kami bergerak di bidang pengelolaan keuangan berbasis Syariah dengan kegiatan pengumpulan dana yang ada pada anggota yang berbentuk simpanan berbasis syariah, melakukan pembiayaan barang konsumtif dan pembiayaan pengembangan usaha anggota koperasi.
Produk-produk yang kami miliki ialah Simpanan Mudhorobah, Simpanan Berjangka, Simpanan Pendidikan, Simpanan Qurban, Simpanan Idul Fitri, Pembiayaan Multimanfaat, Baitul Maal, dan Jasa Pelayanan Keberangkatan Umroh.
Dengan pengalaman kami dalam simpanan dan pembiayaan berbasis syariah, kami siap menjadi mitra terbaik dalam pengelolaan keuangan Bapak/Ibu.

Pendirian dan Badan Hukum
Koperasi Jasa Keuangan Syariah BMT ANDA didirikan pada tanggal 12 Juli 1998, Berbadan Hukum:
  1. Nomor : 004/BH/KWK-11.32/X/1998 tanggal 20 Oktober 1998
  2. Nomor : 07/BH/PAD/KDK.11/IV/2003, tanggal 21 April 2003
  3. Nomor : 35/PAD/XIV/X/2012, tanggal 11 Oktober 2012
Koperasi Jasa Keuangan Syariah BMT ANDA berlandaskan Pancasila dan Undang Undang Dasar 1945 dan berasaskan kekeluargaan.

Visi KJKS BMT ANDA
Menjadi Lembaga Keuangan Syari’ah Yang Maju, Professional Dan Mensejahterakan Anggota

Misi KJKS BMT ANDA
  • Menjalankan operasional Koperasi sesuai stadart koperasi yang sehat.
  • Mewujudkan pertumbuhan dan keuntungan yang berkesinambungan.
  • Mengusahakan pemupukan modal anggota dengan system syari’ah.
  • Memberikan pembiayaan pada anggota untuk tujuan produktif.
  • Mengusahakan program pendidikan dan pembinaan agama secara intensif kepada anggota.
  • Meningkatkan kesejahteraan anggota dan kemajuan lingkungan kerja.
  • Menciptakan sumber pembiayaan anggota dengan prinsip syari’ah.
  • Menumbuhkan usaha-usaha produktif anggota. Merekrut dan mengembangkan pegawai professional dalam lingkungan kerja yang sehat

Simpanan UMRAH

Rencanakan keberangkatan Ibadah Umroh anda ke depan bersama kami dengan melakukan pembukaan Simpanan Umroh. Bekerjasama dengan Perusahaan Penyelenggara Ibadah Umroh (PPIU) yang terdaftar di Kementrian Agama Republik Indonesia, kami akan membantu anda untuk mewujudkan niat suci anda untuk melaksanakan Ibadah Umroh.
 Fasilitas Simpanan Umroh Mabrur
  • Menggunakan Akad Wadiah Yad Dhamanah (dimana si penerima titipan (KJKS BMT ANDA) dapat memanfaatkan barang titipan tersebut dengan seizin pemiliknya dan menjamin untuk mengembalikan titipan tersebut secara utuh setiap saat, saat si pemilik menghendakinya.
  • Jangka waktu fleksibel yang bisa dipilih antara 36 bulan, 48 bulan, dan 60 bulan sesuai dengan jadwal keberangkatan Ibadah Umroh
  • Free Update informasi harga Paket Umroh starting daerah keberangkatan by SMS
  • Pengurusan dokumen keberangkatan (by request)
  • Memperoleh buku Simpanan Umroh dari KJKS BMT ANDA
Persyaratan dan Ketentuan Pembukaan Produk Simpanan Umroh Mabrur
  • Minimal Saldo pembukaan Rp.400.000,-
  • Tidak dapat diambil kembali kecuali untuk pembayaran Paket Umroh yang telah ditentukan besaran harganya.
Perorangan
  • Mengisi formulir permohonan
  • Menyerahkan fotokopi identitas KTP/SIM yang masih berlaku
Lembaga/Instansi/Perusahaan
  • Mengisi formulir permohonan
  • Fotocopy KTP/Paspor/SIM dari Pengurus Badan Usaha atau yang dikuasakannya
  • Fotokopi Akta Pendirian/Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga beserta perubahannya (jika ada),
  • NPWP
  • Fotokopi Surat Ijin Usaha Perdagangan (SIUP)
  • Fotokopi Tanda Daftar Perusahaan (TDP)
  • Surat Kuasa Asli untuk Pembukaan Rekening Simpanan Berjangka yang ditandatangani oleh Pemberi Kuasa dan Pemegang Kuasa ditandatangani diatas materai.
  • Materai 2 buah @Rp.6000,-

Simpanan Berjangka


Simpanan Berjangka

Salah satu produk unggulan KJKS BMT ANDA adalah Simpanan Berjangka Syariah yaitu investasi yang dikelola dalam jangka waktu tertentu dengan system bagi hasil kompetitif.
Diperuntukkan bagi Anggota Koperasi Perorangan maupun Lembaga dan atau Perusahaan dimana Pihak Pemilik Dana (Shohibul Maal) memberikan keleluasaan penuh dengan pihak Pengelola Dana (Mudharib) untuk mengelola dana secara profesional yang dianggap baik dan menguntungkan sesuai prinsip-prinsip Syariah dalam jangka waktu yang ditentukan bersama dengan keuntungan dan kerugian disepakati di muka.
Fasilitas Simpanan Berjangka Syariah
  • Akad Mudharabah Mutlaqah yaitu kerjasama antara dua pihak dimana shahibul maal (pemilik dana) menyediakan modal dan memberikan kewenangan penuh kepada mudharib (pengelola dana) dalam menentukan jenis investasi, sedangkan keuntungan dan kerugian dibagi menurut kesepakatan dimuka.
  • Jangka waktu fleksibel yang bisa dipilih antara 3 bulan, 4 bulan, 6 bulan, 12 bulan dan 24 bulan.
  • Automatic Roll Over (Perpanjangan Secara Otomatis) apabila pada waktu jatuh tempo belum dicairkan
  • Bisa dijadikan sebagai Agunan Pembiayaan
  • Bagi Hasil Simpanan Berjangka Syariah bisa ditransfer ke Rekening Simpanan Harian
  • Nisbah Simpanan Berjangka Syariah lebih tinggi dari Simpanan Harian Mudharobah
  • Setoran dan penarikan simpanan bisa langsung dilakukan di kantor layanan KJKS BMT ANDA, di rumah maupun di tempat usaha.
Persyaratan dan Ketentuan Pembukaan Simpanan Berjangka Syariah
  • Minimal Saldo pembukaan Rp.1.000.000,-
  • Setoran dan penarikan simpanan bisa langsung dilakukan di kantor layanan KJKS BMT ANDA, di rumah maupun di tempat usaha.
 Perorangan
  • Mengisi formulir permohonan
  • Menyerahkan fotokopi identitas KTP/SIM yang masih berlaku
 Lembaga/Instansi/Perusahaan
  • Mengisi formulir permohonan
  • Fotocopy KTP/Paspor/SIM dari Pengurus Badan Usaha atau yang dikuasakannya
  • Fotokopi Akta Pendirian/Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga beserta perubahannya (jika ada),
  • NPWP
  • Fotokopi Surat Ijin Usaha Perdagangan (SIUP)
  • Fotokopi Tanda Daftar Perusahaan (TDP)
  • Surat Kuasa Asli untuk Pembukaan Rekening Simpanan Berjangka yang ditandatangani oleh Pemberi Kuasa dan Pemegang Kuasa ditandatangani diatas materai.
  • Materai 2 buah @ Rp.6000,-

Simpanan Sukarela

Simpanan Sukarela

Simpanan yang bersifat fleksibel bisa diambil kapan saja pada waktu jam kerja
Fasilitas Simpanan Mudhorobah
  • Menggunakan Akad Wadiah Yad Dhamanah (dimana si penerima titipan (KJKS BMT ANDA) dapat memanfaatkan barang titipan tersebut dengan seizin pemiliknya dan menjamin untuk mengembalikan titipan tersebut secara utuh setiap saat, saat si pemilik menghendakinya.
  • Memperoleh buku Simpanan Mudhorobah dari KJKS BMT ANDA
  • Mendapatkan bagi hasil sesuai nisbah
  • Setoran dan penarikan simpanan bisa diambil setiap saat pada saat jam kerja, langsung dilakukan di kantor layanan KJKS BMT ANDA, di rumah maupun di tempat usaha
Persyaratan dan Ketentuan Pembukaan Produk Simpanan Mudhorobah
  • Minimal Saldo pembukaan Rp.20.000,-
  • Perorangan
    • Mengisi formulir permohonan
    • Menyerahkan fotokopi identitas KTP/SIM yang masih berlaku
  • Lembaga/Instansi/Perusahaan
    • Mengisi formulir permohonan
    • Fotocopy KTP/Paspor/SIM dari Pengurus Badan Usaha atau yang dikuasakannya
    • Fotokopi Akta Pendirian/Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga beserta perubahannya (jika ada),
    • NPWP
    • Fotokopi Surat Ijin Usaha Perdagangan (SIUP)
    • Fotokopi Tanda Daftar Perusahaan (TDP)
    • Surat Kuasa Asli untuk Pembukaan Rekening Simpanan Berjangka yang ditandatangani oleh Pemberi Kuasa dan Pemegang Kuasa ditandatangani diatas materai.
    • Materai 2 buah @Rp.6000,-

Rabu, 16 September 2015

Pengajian dan Undian Doorprize Simpanan DIRHAM Barokah

Undian Doorprize Simpanan Dirham Barokah kantor Salatiga
Salatiga, 14 September 2015
KJKS BMT ANDA Kantor Salatiga melaksanakan Undian Doorprize dan Kajian Anggota DIRHAM Barokah Kelompok 4 Periode ke 2, Hadir sebagai Pembicara dalam Kajian ini adalah Ketua Pengurus KJKS BMT ANDA Bapak H. Budi Santoso, SE.MM
Pada tahap ini Dorrprize yang di undi :
  • 1 Buah TV LED
  • 1 Buah Mesin CUCI
  • 1 Buah Sepeda Gunung
  • 7 Buah Magic Com
  • 6 Buah Kompor Gas
  • 2 Buah Bad Cover
  • 1 Buah Parabola
  • 6 Buah Mixer
  • 6 Buah Blander
  • 4 Buah HP
  • 2 Buah Speaker Aktive